Kacab BRI Samratulangi Serahkan Satu Unit Mobil Ambulance Ke Pemda Konsel

Jurnal8.com| Konsel MP .Pemerintah Daerah (Pemda) Konawe Selatan (Konsel) menerima bantuan dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) berupa 1 (Satu) Unit Mobil Ambulance,yang di serahkan oleh Kepala Cabang BRI Samratulangi Kendari H. Edhy Muthalib dan di terima langsung oleh Bupati Konsel H. Surunuddin Dangga di pendopo rujab Bupati. Selasa (6/11/2018).

Bantuan ini di peruntukan untuk Badan Layanan Usaha Daerah/Rumah Sakit Daerah (BLUD/RSUD) Konsel sebagai sarana kesehatan bina lingkungan, yang turut di saksikan oleh Wakil Bupati Dr. Arsalim Arifin, Kepala RSUD dr. Boni Lambang Pramana dan Kepala dinas Kesehatan dr. Maharayu.

Usai menandatangani berita acara serah terima bantuan, Bupati Konsel Surunuddin menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas bantuan yang di berikan oleh pihak Bank BRI Cabang Kendari, yang juga merupakan bukti kepedulian sosial pihak BRI terhadap peningkatan pelayanan kesehatan di Konsel.

“Dengan adanya kendaraan ini, kita berharap bisa memanfaatkan dengan baik untuk membantu meringankan beban kerja dan memaksimalkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, apalagi konsel memiliki area yang luas dan berjauhan serta medan yang begitu sulit,” ucap Surunuddin.

Tentunya juga sejalan dan sangat mendukung upaya pemda dalam meningkatkan sarana dan prasarana kesehatan lanjut Surunuddin, seperti peningkatan dan pembangunan 5 Puskesmas. untuk di jadikan Puskesmas Plus atau RS Pratama yang nantinya di proyeksikan menjadi BLUD yang bisa memiliki dan mengelola management sendiri.

Bantuan ini juga mendukung program unggulan di bidang kesehatan kami tutup Surunuddin.salah satunya menjadikan RSUD/Puskesmas On Call dengan sistem pasien tinggal menelpon kami langsung menjemput kerumahnya atau memberikan pelayanan kesehatan di rumah tersebut jika memungkinkan, ini merupakan bagian pelayanan ekstra kepada masyarakat yang perlu di tingkatkan, tentu dengan dukungan mobil ambulance seperti bantuan pihak BRI yang diberikan.

Sedangkan Kacab BRI Kendari Edy Muthalib juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang sama kepada Pemda Konsel dalam hal ini Bupati dan Wabup yang begitu bersahabat dalam menyambut kami bersama rombongan, serta dalam upaya mendukung program kerja Bank BRI di wilayah Konsel selama ini.

“Kami juga bangga atas dukungan Pemda Konsel, di buktikan sudah banyak unit-unit kerja BRI berdiri di wilayah Konsel, di antaranya Punggaluku, Tinanggea, Mowila dan Moramo, juga kurang lebih 150 BRILink sebagai anak usaha perpanjangan tangan dari BRI itu sendiri, termasuk satu-satunya Kantor Kas Konsel selain di Kota kendari,” ucapnya.

Olehnya itu kata Edy atas inisiatif dan masukan Tim Kerja Bank BRI serta tindak lanjut kerjasama yang terjalin antara Bank BRI dan Pemda Konsel dalam segala bidang selama ini, maka hari ini melalui Program BRI Peduli kami putuskan untuk memberikan bantuan 1 unit mobil ambulance senilai 254 juta untuk mendukung operasional pelayanan kesehatan, sembari berharap semoga bantuan ini bisa di manfaatkan dengan baik untuk kemaslahatan masyarakat.

“Tentunya kami juga berharap semoga kerjasama di bidang lain bisa terus di tingkatkan selain di segi Funding maupun Kredit, termasuk jika RSUD Konsel membutuhkan dana talangan untuk pembayaran BPJS, kami siap memberikan bantuan sesuai mekanisme yang di tetapkan,” tandas Edy.

Lp.HERMAN,S.

Leave a Reply