Jurnal8.com| Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Makassar, Zuhaelsi Zubir berikan arahan di hadapan 397 Laskar pelangi di ruang Sipakatau Balaikota Makasssar, Rabu (20/07/2022).
Dalam arahannya, Zuhaelsi Zubir meminta 397 Laskar Pelangi yang bertugas di Dinas PU Makassar untuk berkomitmen menjaga integritas, loyalitas dan kedisiplinan dalam bekerja.
” Saya minta kepada seluruh laskar pelangi yang ada di DPU Makassar mari berkomitmen jagaki’ integritas, Loyalitas dan kedisiplinan dalam bekerja,” ujar Zuhaelsi dihadapan 397 Laskar Pelangi
Tidak hanya itu, Zuhaelsi juga membuka ruang komunikasi bagi Laskar Pelangi jika dalam menjalankan tugas terdapat kendala atau masalah.
“Jangki curhat ke pihak lain kalo ada masalah ta, saya membuka ruang untuk menerima semua curhatan ta terkait masalah dan kendala yang kita hadapi dalam bekerja” tuturnya
Ditempat yang sama, Sekretaris Dinas PU, Denny Hidayat menambahkan agar Laskar Pelangi bisa menjadi aparatur yang bernilai dalam kondisi apapun dan dimanapun berada.
Sementara itu, PPID Dinas PU Makassar, Hamka Darwis mengatakan kegiatan yang dilaksanakan adalah bentuk keseriusan Dinas PU Makassar terhadap persoalan di lapangan sehingga para petugas diberi pengarahan agar bertugas lebih disiplin.
“Kegiatan in merupakan keseriusan Dinas PU Makassar yang meminta Laskar Pelangi agar disiplin dalam bertugas, dan sudah disampaikan oleh Ibu Kadis untuk memberikan kesempatan kepada masing-masing kepala bidang dan kepala UPT dalam menyampaikan hal-hal yang perlu diperhatikan oleh Laskar Pelangi nantinya jika telah bertugas di bidang masing-masing”, tandasnya` (rls)