Klarifikasi Kesalahpahaman, Kasek SMAN 1 Makassar Sambut Hangat Kedatangan Mahasiswa

Jurnal8.com|Makassar,- Kepala sekolah SMA Negeri 1 Makassar melakukan klarifikasi pada saat menyambut kedatangan adek- adek mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Pemuda Islam Indonesia (GPII) pada Selasa, (5/9/2023).

Pada kesempatan audinsi yang dihadiri oleh Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Makassar dan seluruh jajarannya serta juga hadir perwakilan dari pihak Dinas Pendidikan Provinsi Sulsel Andi Ibrahim.

Foto: Kasek SMAN 1 Makassar saat menerima Audensi adek- Adak mahasiswa di ruangannya. (Dok.bams)

Adapun kesalahpahaman itu bermula atas adanya foto dari salah satu aktivis mahasiswa yang beredar di media sosial Whatsapp yang dapat memicu keributan antar mahasiswa di media sosial.

Sehingga pihak SMA Negeri 1 Makassar mengambil tindakan dengan meng clearkan masalah tersebut dengan menerima audiensi dengan pihak mahasiswa tersebut.

Sulihin selaku Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Makassar menyampaikan bahwa terkait foto yang beredar di media sosial tersebut merupakan miskomunikasi antara Aktivis mahasiswa tersebut serta akan menindak tegas siapapun itu.

Foto yang beredar tersebut itu hanyalah kesalahpahaman atau miskomunikasi dan kami akan segera mencari dan menindak tegas oknum tersebut”, Ungkapnya.

Sulihin juga menyampaikan permintaan maaf atas kegaduhan yang terjadi dikalangan mahasiswa ataupun dari lembaga kemahasiswaan yang ada di Kota Makassar. (Bams)

“Saya selaku Kepala Sekolah menyampaikan permohonan maaf atas foto yang beredar”, Tambahnya.

Leave a Reply