Camat Biringkanaya Sambut Dr Udin Saat Pembukaan Kompetisi Liga Anak Lorong Soekarno Cup

JURNAL8.COM|MAKASSAR – Liga Anak Lorong Soekarno Cup Makassar resmi dilaksanakan serentak di setiap Kecamatan di Kota Makassar, Selasa (26/7). Dr Udin Saputra Malik yang hadir Kecamatan Biringkanaya disambut antusias oleh warga.

Di hadapan warga, Dr Udin Malik mengatakan bahwa kegiatan ini adalah dalam rangka hari Ulang Tahun Kota Makassar yang setiap tahun dilaksanakan dengan berbagai kegiatan.

“Liga anak lorong ini menjadi sarana pemuda menyalurkan bakatnya pada sepakbola. Iya benar, dalam rangka HUT Kota Makassar,” kata Dr Udin.

Ia menyebutkan bahwa kegiatan ini juga adalah untuk menyiapkan generasi muda untuk berpartisipasi dalam setiap agenda pembangunan Kota Makassar.

“Tentunya menjadi ruang untuk generasi muda kita untuk ikut berpartisipasi dalam seluruh agenda pembangunan seperti saat ini di Kota Makassar,” sebutnya.

Dirinya juga mengapresiasi antusias masyarakat dalam Liga Anak Lorong Makassar sehingga menurutnya bahwa hal itu menandakan harapan cerah untuk generasi.

“Dengan melihat antusiasme yang begitu tinggi ini menunjukkan harapan cerah untuk generasi kedepannya untuk terus berpartisipasi dalam setiap kegiatan,” jelasnya.

Ia juga berharap dari Agenda Liga Anak Lorong tersebut dapat membentuk simpul kepemudaan yang dapat memberikan manfaat kepada masyarakat.

“kita berharap melalui kegiatan ini, mereka dapat membuat simpul simpul kepemudaan yang tentunya nanti bisa berpartisipasi dalam kegiatan yang bisa membawa manfaat dan kebaikan di masyarakat,” urai Dr Udin.

Senada, Camat Biringkanaya, Benyamin menyebutkan bahwa dengan agenda Liga Anak Lorong ini kemudian bisa melahirkan menjadi momentum generasi kita untuk menunjukkan kreativitasnya dalam bidang olahraga dan tentunya ke depan bisa melahirkan bibit-bibit unggul dalam bidang sepakbola.

“Ini bisa menjadi momentum para generasi kita menuangkan kreatifitasnya, dari sini juga bisa kita lihat generasi yang unggul dalam bidang olahraga sepakbola,” singkatnya. (Rls)

Leave a Reply